Aceh Besar – Aksi humanis Wakil Gubernur Aceh, H. Fadhlullah, SE, menjadi sorotan publik setelah ia menyapa sejumlah pengendara truk berplat luar Aceh di kawasan Jalan Lintas Gunung Gurute, Aceh Besar, Sabtu (4/10/2025). Kegiatan ini terjadi saat Wagub sedang bersantai setelah mengikuti serangkaian agenda resmi.
Dengan penuh keramahan, Fadhlullah memberhentikan salah satu truk dan menyapa sopirnya. Ia menanyakan kondisi perjalanan para pengemudi, apakah mereka merasa aman melintasi Aceh, serta mengingatkan apakah sudah beristirahat dan makan. Sambil bercanda, ia bahkan menitip salam kepada Gubernur Sumatra Utara Boby Nasution melalui para sopir yang berasal dari provinsi tetangga tersebut.
Tak berhenti di situ, Fadhlullah juga memberikan sejumlah uang kepada pengemudi sebagai bentuk perhatian. “Jangan lupa makan ya, tetap hati-hati di jalan,” ujarnya sambil tersenyum.
Momen ini mendapat respons hangat dari masyarakat. Sikap ramah Wagub Aceh kontras dengan pemberitaan tentang Gubernur Sumatra Utara, Bobby Nasution, yang disebut-sebut kurang bersahabat dengan kendaraan berplat luar daerah.
Aksi spontan Fadhlullah dinilai mencerminkan filosofi kearifan lokal Aceh, yaitu “Pemulia Jamee Adat Geutanyo” (Memuliakan tamu adalah adat kita). Gestur sederhana ini menegaskan bahwa Aceh adalah daerah yang terbuka, ramah, dan menjunjung tinggi adat istiadat dalam menyambut pendatang.
Sikap humanis ini mempertegas citra Fadhlullah sebagai pemimpin yang membumi dan dekat dengan masyarakat, baik warga lokal maupun pendatang, sekaligus menampilkan nilai-nilai sopan santun dalam pelayanan publik.***
Editor: RedaksiReporter: Redaksi