JAKARTA – Turnamen sepak bola usia muda paling bergengsi di Tanah Air, Piala Soeratin Putaran Nasional 2025, resmi bergulir awal September ini. Ajang pembinaan pemain muda yang diikuti 103 tim dari seluruh provinsi Indonesia tersebut digelar di tiga kota besar: Malang untuk kategori U-15, Yogyakarta untuk kategori U-13, dan Surakarta untuk kategori U-17.
Untuk kategori U-13, kompetisi sudah lebih dulu dimulai di Yogyakarta pada 1–15 September 2025. Laga pembuka mempertemukan SSB Imam Bonjol (Sumatera Barat) menghadapi Tunas Meranti FC (Riau), disusul duel Mataram Utama FC (DI Yogyakarta) kontra SSB Mitra Manakara (Sulawesi Barat). Pertandingan fase grup berlangsung hingga 6 September, sebelum memasuki babak 16 besar pada 9 September. Partai final akan digelar di Stadion Mandala Krida, 15 September 2025.
Kategori U-15 berlangsung di Malang pada 2–16 September 2025. Pertandingan pertama mempertemukan Maluku FC (Maluku) melawan Josal FC Piaman (Sumatera Barat), serta Belitong FC (Bangka Belitung) kontra BMP Flores Timur (Nusa Tenggara Timur). Fase gugur dimulai pada 10 September, sedangkan laga final dijadwalkan pada 16 September di Stadion Gajayana, Kota Malang.
Sementara itu, kategori U-17 dipusatkan di Surakarta pada 3–17 September 2025. Laga perdana menghadirkan WAAMANAT Bhintuka FC (Jawa Barat) melawan KCT FC (Kepulauan Riau), dan Persikota Tangerang (Banten) kontra PS Porkap (Bangka Belitung). Pertandingan final sekaligus perebutan tempat ketiga akan dimainkan di Stadion Sriwedari pada 17 September 2025.
Secara keseluruhan, Piala Soeratin 2025 terbagi ke dalam tiga kelompok usia: U-13 dengan 35 tim, U-15 dengan 34 tim, dan U-17 dengan 34 tim. Setiap kelompok dibagi ke delapan grup, dengan juara grup dan runner-up terbaik berhak melaju ke fase gugur.
Jadwal Lengkap Piala Soeratin Putaran Nasional 2025:
- U-13 (Yogyakarta): Penyisihan grup 1–6 September, 16 besar 9 September, 8 besar 11 September, semifinal 13 September, final & perebutan tempat ketiga 15 September.
- U-15 (Malang): Penyisihan grup 2–7 September, 16 besar 10 September, 8 besar 12 September, semifinal 14 September, final & perebutan tempat ketiga 16 September.
- U-17 (Surakarta): Penyisihan grup 3–8 September, 16 besar 11 September, 8 besar 13 September, semifinal 15 September, final & perebutan tempat ketiga 17 September.
***
Editor: RedaksiReporter: Redaksi












