Papua – Satgas Yonif 112/DJ Pos Tinggi Nambut memberikan fasilitas layanan kesehatan dan pengobatan gratis serta membagikan sarana penggalangan berupa baju layak pakai bagi masyarakat Distrik Tinggi Nambut, Kamis, 25 September 2025.
Satgas Yonif 112/DJ Pos Tinggi Nambut hadir membawa senyuman di tengah kesulitan masyarakat. Mama Lingkar (40) mengucapkan terima kasih kepada TNI. “Terima kasih kepada Bapak TNI karena selalu hadir di tengah-tengah kami,” ujarnya.
Letda Inf Safi’i Tanjung yang ikut serta dalam pengobatan gratis dan pembagian sargal mengungkapkan, “TNI hidup bersama masyarakat dan tugas pokok kami untuk selalu bisa membantu dan hadir membawa senyuman bagi masyarakat di tengah kesulitan.”
Dengan adanya pelayanan kesehatan door to door dan pembagian sargal baju layak pakai, prajurit Satgas Yonif 112/DJ hadir tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menjaga senyuman di tengah kesedihan bagi masyarakat.***
Editor: DahlanReporter: Syaiful AB