Home / Daerah

Rabu, 11 Juni 2025 - 20:35 WIB

Kapolresta Banda Aceh Kukuhkan Tim Patroli Perintis Presisi 

Redaksi

Kapolresta Banda Aceh Kukuhkan Tim Patroli Perintis Presisi. Foto: Dok. Bidhumas Polresta Banda Aceh

Kapolresta Banda Aceh Kukuhkan Tim Patroli Perintis Presisi. Foto: Dok. Bidhumas Polresta Banda Aceh

Banda Aceh – Sejumlah personel polisi yang bertugas di Polresta Banda Aceh dikukuhkan sebagai tim patroli presisi oleh Kapolresta Banda Aceh dalam apel bersama, Rabu (11/6/2025) pagi.

Tim patroli presisi menggunakan sepeda motor ini terdiri dari Polisi Wanita (Polwan) dan Polisi Laki-Laki (Polki) dari berbagai fungsi di Polresta Banda Aceh dibawah kendali Kasat Sabhara, Kompol Marzuki.

Dalam arahannya, Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Joko Heri Purwono mengatakan bahwa kita sama-sama menyadari tinggal di wilayah kota yang memiliki dinamika kehidupan dan peradaban masyarakat cukup tinggi dan kriminalitas sangat banyak.

Sebagai pola preventif yang saat ini masih efektif dan masih dilaksanakan adalah patroli. Dan perlu diketahui bahwa patroli itu sudah ada sejak dulunya sehingga sampai dengan saat ini, ucap Kapolresta.

Baca Juga :  Ditreskrimsus Polda Aceh Usut Dugaan Korupsi PT Pos Indonesia Cabang Pembantu Rimo Aceh Singkil

Pola berpatroli masih sama, diantaranya patroli jalan kaki, patroli berkendaraan roda dua dan empat dan juga patroli dalam skala besar, dan yang disebutkan ini sudah ada sejak dulunya, sebut KBP Joko.

Sabhara itu terbentuk dari kegiatan patroli, ini salah satu sejarahnya. Salah satu pertimbangan dibentuknya tim patroli perintis presisi ini karena eskalasi ancaman di Kota Banda Aceh ini sangat tinggi, perlu dibentuk tim patroli dari personel pilihan sesuai dengan kemampuan seperti mengemudi kenderaan, sehingga mereka inilah yang mendapat amanah, sambung Kapolresta Banda Aceh.

KBP Joko mengharapkan, untuk personel yang sudah dipilih dalam melaksanakan tugas negara ini, agar dapat mengemban amanah tugas ini dengan baik.

Baca Juga :  Wagub Fadhlullah Ajak BI Bersinergi Kembangkan UMKM Aceh

“Kami akan terus melatih agar keterampilan semakin meningkat,” sebut mantan Dirsamapta Polda Kaltara ini.

Sarana dan dukungan sudah dibekali sesuai dengan DIPA, agar dapat melaksanakan tugas dengan baik, tidak membuat kesalahan sekecil apapun, harap Kapolresta.

“Tidak sekedar melaksanakan patroli sebagai menggugurkan kewajiban, singgah dan pantau lokasi-lokasi rawan terjadinya curanmor, lakukan dialog dengan warga secara humanis,” harap KBP Joko lagi.

Kapolresta mengatakan, jika ada patroli maka pelaku kejahatan tidak ada, jangan berikan ruang untuk terjadinya tindak pidana seperti curanmor, pencurian dan lainnya.

Kita dapat merubah kesempatan seseorang dalam berbuat kejahatan, dengan kehadiran tim patroli maka pelaku kejahatan tersebut akan mundur sendirinya, dan ini merupakan konsep sederhana yang dinamakan preventif atau pencegahan, tambah Kapolresta.

Baca Juga :  Unit Ranmor Satreskrim Polresta Banda Aceh Kejar Maling Motor hingga ke Langsa

Jika Polresta Banda Aceh sudah dibentuk, maka Polsek jajaran harus mengimbangi kegiatan patroli seperti yang dilakukan oleh tim presisi ini, tegas Kapolresta.

Kegiatan patroli dapat ditambahkan dengan kegiatan kemanusiaan, kegiatan pelayanan kepada masyarakat, bantu warga yang sedang kesusahan yang ditemukan di jalan dengan berbagai kondisi, bantu orang yang akan menyeberang jalan jika mengalami kendala, intinya saya minta tim ini membantu masyarakat, pinta Kapolresta.

Dengan kehadiran tim patroli presisi dilingkungan masyarakat, semoga kamtibmas semakin kondusif, pungkasnya.

Editor: RedaksiReporter: Tika Fitri Lestari

Share :

Baca Juga

Daerah

Lagi, Kodam IM menerima penyerahan satu pucuk senjata sisa konflik dari masyarakat

Daerah

Brigif TP 90/YGD Ubah Lahan Tidur Jadi Sumber Pangan dan Ekonomi Masyarakat

Daerah

Kapolda Aceh Hadiri Syukuran HUT ke-70 Lalu Lintas Bhayangkara

Daerah

Ganjil Genap Tetap Berlaku di Jakarta Saat Hari Bhayangkara Selasa 1 Juli 2025

Daerah

Panitia Konferensi PWI Pidie Buka Pendaftaran Calon Ketua

Daerah

67 Masjid di Aceh Besar Umumkan Tata Laksana Shalat Jumat 8 Agustus 2025

Daerah

Bupati Asahan Terima Audiensi Pengurus Pertina, Bahas Kejurda Tinju Tahun 2025 di GOR Rambate Rata Raya

Daerah

Sambut Hari Bhayangkara ke-79, Polda Aceh Gelar Layanan Kesehatan Gratis bagi Disabilitas hingga Lansia