Home / Aceh Barat

Senin, 20 Oktober 2025 - 10:00 WIB

Bupati Aceh Barat Gandeng ITS dan USK Bangun SDM Unggul

mm Redaksi

Bupati Aceh Barat Tarmizi SP MM menerima kunjungan dan silaturahmi Rektor Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya Prof. Dr. (HC) Ir. Bambang Pramujati, S.T., M.Sc.Eng., Ph.D., dan Rektor Universitas Syiah Kuala (USK) Prof. Dr. Ir. Marwan, IPU, di Pendopo Bupati Aceh Barat, Minggu (19/10/2025). dok. Pemkab Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Tarmizi SP MM menerima kunjungan dan silaturahmi Rektor Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya Prof. Dr. (HC) Ir. Bambang Pramujati, S.T., M.Sc.Eng., Ph.D., dan Rektor Universitas Syiah Kuala (USK) Prof. Dr. Ir. Marwan, IPU, di Pendopo Bupati Aceh Barat, Minggu (19/10/2025). dok. Pemkab Aceh Barat

Meulaboh – Bupati Aceh Barat Tarmizi SP MM menerima kunjungan Rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, Prof. Dr. (HC) Ir. Bambang Pramujati, S.T., M.Sc.Eng., Ph.D., dan Rektor Universitas Syiah Kuala (USK) Prof. Dr. Ir. Marwan, IPU, di Pendopo Bupati Aceh Barat, Minggu (19/10/2025) malam. Pertemuan ini digelar untuk memperkuat sinergi pembangunan daerah melalui dunia pendidikan tinggi.

Dalam kesempatan tersebut, dilakukan penandatanganan kesepakatan bersama antara Pemerintah Kabupaten Aceh Barat dengan ITS dan USK. Kerja sama ini mencakup pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi serta pengembangan sumber daya manusia di bidang pendidikan, penelitian, pemerintahan, dan pembangunan daerah.

Baca Juga :  Pemkab Aceh Barat dan KIA Sepakat Perkuat Sinergi Keterbukaan Informasi

Acara turut dihadiri anggota DPD RI Azhari Cage, Rektor Universitas Teuku Umar (UTU) Prof. Ishak, serta sejumlah pejabat daerah.

Bupati Tarmizi menegaskan, kolaborasi dengan perguruan tinggi merupakan langkah penting dalam menjawab tantangan pembangunan di Aceh Barat. “Aceh masih bergantung pada dana otsus, PAD kecil, pengangguran dan kemiskinan masih tinggi. Untuk menjawab tantangan ini, kita fokus pada pemberdayaan UMKM,” ujar Tarmizi.

Baca Juga :  Patroli TNI-Polri di Bubon Jaga Situasi Tetap Kondusif

Menurutnya, sektor UMKM menjadi kunci strategis dalam mengurangi angka kemiskinan dan pengangguran, namun membutuhkan dukungan sumber daya manusia yang unggul. “Peningkatan kualitas SDM adalah kunci, dan itu membutuhkan kolaborasi dengan perguruan tinggi,” lanjutnya.

Ia juga meminta seluruh Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK) segera memetakan kebutuhan program kerja yang dapat disinergikan dengan ITS dan USK. “Kerja sama ini harus sesuai dengan RPJMD. Tenaga ahli dan SDM dari universitas bisa membantu, asalkan SKPK memetakan kebutuhan dengan jelas,” tegasnya.

Baca Juga :  Mubes IPMJP XVI Dibuka, Mahasiswa Didorong Jadi Agen Perubahan

Lebih lanjut, Tarmizi berharap, kerja sama ini menjadi dasar kuat bagi pengembangan riset terapan, inovasi kebijakan, serta peningkatan kompetensi aparatur dan masyarakat di Aceh Barat.

Dengan dukungan perguruan tinggi ternama seperti ITS, USK, dan UTU, Aceh Barat optimistis dapat mempercepat pembangunan berbasis ilmu pengetahuan dan kolaborasi, pungkasnya.***

Editor: RedaksiReporter: Redaksi

Share :

Baca Juga

Aceh Barat

Lowongan Tambang Buka Peluang, Pemohon Kartu AK1 di Aceh Barat Membludak

Aceh Barat

Garasi Terbakar Sempat Bikin Panik Warga di Lhoknga Aceh Besar, Begini Kronologinya

Aceh Barat

Polisi Gelar Patroli Dialogis, Warga Meulaboh Rasakan Aman

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Instruksikan Camat Larang Lomba Panjat Pinang

Aceh Barat

Bupati Tarmizi Tekankan Efisiensi Anggaran di Aceh Barat

Aceh Barat

Polres Aceh Barat Amankan Jalan Santai dan Fun Run Ikamsa

Aceh Barat

Pangdam IM Kunjungi Kodim 0105/Aceh Barat Perkuat Sinergi dengan Masyarakat

Aceh Barat

Bupati Aceh Barat Ajak Mahasiswa Berdialog Demi Aceh Barat Lebih Baik