Home / Daerah

Senin, 29 September 2025 - 18:11 WIB

Kompol Mawardi Resmi Pimpin Satlantas Polresta Banda Aceh

mm Syaiful AB

Prosesi serah terima jabatan dipimpin oleh Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Heri Purwono bertempat di halaman Mapolresta Banda Aceh, Senin (29/9/2025) pagi. dok. Polresta Banda Aceh

Prosesi serah terima jabatan dipimpin oleh Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Heri Purwono bertempat di halaman Mapolresta Banda Aceh, Senin (29/9/2025) pagi. dok. Polresta Banda Aceh

Banda Aceh – Kompol Mawardi yang sebelumnya menjabat Kabag Logistik Polres Pidie Jaya kini resmi menjabat sebagai Kasat Lantas Polresta Banda Aceh.

Prosesi serah terima jabatan dipimpin Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Joko Heri Purwono, di halaman Mapolresta Banda Aceh, Senin (29/9/2025) pagi.

Dihadapan peserta upacara, Kapolresta mengatakan mutasi ini sesuai Surat Telegram Kapolda Aceh Nomor ST/523/IX/KEP.3/2025 tertanggal 4 September 2025 yang ditandatangani Karo SDM Polda Aceh. Rotasi jabatan ini dilakukan untuk penyegaran organisasi dan penguatan kinerja kepolisian di wilayah hukum Polda Aceh.

Baca Juga :  Kak Ana Salurkan 5,4 Ton Ikan untuk Warga Lhokseumawe

Kompol Mawardi menggantikan Kompol Ikmal, yang mendapat penugasan sebagai Kasijemenopsrek Subditkamsel Ditlantas Polda Aceh. Kapolresta juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi dan loyalitas Kompol Ikmal.

Baca Juga :  Ditreskrimsus Polda Aceh Usut Dugaan Korupsi PT Pos Indonesia Cabang Pembantu Rimo Aceh Singkil

“Terima kasih kepada Kompol Ikmal yang pernah menjadi bagian dari Polresta Banda Aceh yang kini telah dipromosikan Kasijemenopsrek Subditkamsel Ditlantas Polda Aceh,” ujar Kapolresta.

Kapolresta menekankan bahwa mutasi merupakan hal wajar dalam tubuh Polri untuk penyegaran, pengembangan karier, dan peningkatan kinerja guna mencapai tujuan organisasi.

Ia juga meminta pejabat baru mempertahankan dan meningkatkan berbagai inovasi serta program yang telah dirintis pendahulunya, terutama yang bermanfaat bagi institusi dan masyarakat.

Baca Juga :  Ngeri!, Dugaan Pembuatan Talud Rumah gunakan Dana JKN UPTD Puskesmas Singkil

“Mari seluruh jajaran Polresta Banda Aceh memberikan dukungan penuh kepada pejabat baru, agar proses pergantian berjalan lancar dan pejabat baru dapat fokus pada tugas pokok memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tutup Kapolresta.***

Editor: DahlanReporter: Syaiful AB

Share :

Baca Juga

Daerah

67 Masjid di Aceh Besar Umumkan Tata Laksana Shalat Jumat 8 Agustus 2025

Daerah

Kak Na Terharu Saat Siswa SLB YPAC Banda Aceh Ikut Pawai Kemerdekaan RI ke-80

Daerah

1.061 Peserta Didik Dokter RSUDZA Terima Vaksinasi Hepatitis B

Daerah

Bupati Aceh Besar Syech Muharram Sambut Tim Penilai Lomba Gampong di Beuradeun

Daerah

Pangdam IM Rayakan Maulid Nabi Bersama 235 Anak Yatim di Aceh Besar

Daerah

Merah Putih Berkibar Di Bukit Natal, Warga Distrik Ilu dan Satgas Yonif 112/DJ Rayakan HUT Ke-80 RI di Puncak Jaya

Daerah

950 Warga Gayo Lues Terima Bantuan 5 Ton Ikan Segar dari Forikan Aceh

Daerah

Perkuat Peran Baitul Mal Gampong, Gubernur Aceh Usulkan Anggaran Belanja Zakat & Infak Masuk SPID